TARAKAN, Cerahnews.com – Sejak rotasi jabatan resmi dilakukan di lingkungan Pemerintah Kota Tarakan pada Rabu (4/9/2019) lalu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tarakan Arbain belum melaksanakan program kerja fisik kendati sudah menerima laporan bahwa jembatan Movable Bridge (MB) di pelabuhan kapal feri Juata Laut sangat urgent untuk dilakukan perbaikan.
“Kalau informasi yang saya dapat dari rekan-rekan kerja disana, jembatan Movable Bridge (MB) milik kita itu sudah harus ada yang diganti alat-alatnya. Saat ini jembatan itu seharusnya bisa naik turun mengikuti pasang surut air, sekarang sudah tidak bisa maksimal karena memang faktor usia,” ujar Arbain saat ditemui diruang kerjanya, Kamis (19/9).
Menurutnya hingga saat ini dirinya selaku Kepala Dinas yang baru menggantikan Hamid Amren akan fokus konsolidasi internal guna menyusun rencana kerja di akhir tahun 2019 sekaligus menyusun rencana kerja tahun 2020 mendatang.
“Ya tentu konsolidasi diperlukan buat saya untuk mengetahui sejumlah hal, diantaranya mengenal para staf yang ada disini, mengetahui progress program kerja, serta menyusun program kerja buat kedepannya. Yah, mungkin kita bisa bergerak menjalankan tupoksi kita setelah konsolidasi ini selesai pada awal bulan Oktober mendatang,” kata eks Kepala BPKAD ini. (RKZ)