TANJUNG SELOR – Untuk memberikan motivasi kerja terhadap tenaga kesehatan khususnya dalam memberikan tenaga kesehatan, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltara menggelar penilaian tenaga kesehatan (Nakes) teladan tingkat provinsi.
Sekretaris Dinas Kesehatan Kaltara, Andarias Baso mengungkapkan tenaga kesehatan teladan ini juga untuk meningkatkan kompetisi sehat di Kaltara.
Menurutnya, bahwa penilaian tenaga kesehatan teladan ini dapat menjadi pemicu bagi tenaga kesehatan di Kaltara dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, serta kepuasan masyarakat yang berobat.
“Demikian pula penilaian Nakes Teladan ini dapat meningkatkan minat tenaga kesehatan dengan upaya promotif, preventif, kuratif, rehabilitatif. Sehingga pasien dapat berfungsi lagi sebagai anggota masyarakat yang berguna untuk dirinya dan masyarakat semaksimal mungkin sesuai dengan kemampuannya,” katanya.
Andarias menjelaskan penilaian Nakes Teladan tingkat provinsi ini adalah mereka yang diutus oleh kabupaten/kota. Mereka, kata Andarias sudah melalui tahapan penilaian yang dilakukan oleh instansi masing-masing. “Untuk tenaga dokter yang kami nilai yakni ada dokter umum, dokter gigi, SKM (Sarjana Kesehatan Masyarakat), Bidan, Perawat, Gizi, Surveilans,” sebutnya.
Andarias mengatakan saat ini yang mengirim tenaga kesehatannya yakni dari Kabupaten Bulungan, Kabupaten Malinau, dan Kabupaten Nunukan. Sedangkan yang tidak mengirim tenaga kesehatan adalah dari Dinkes Kota Tarakan dan Kabupaten Tana Tidung (KTT).
Andarias berharap kedepan semua dinas kabupaten/kota menyodorkan utusan karena kegiatan penilaian tenaga kesehatan teladan ini merupakan kegiatan yang penting agar terdorong mendapatkan prestasi. (humas)